Kamis, 16 Februari 2012

Humor kecil

POLOS

Pak Jacob agak waswas mengamati pertumbuhan anak gadisnya yang punya selera makan luar biasa. setiap saat badannya bertambah tumbuh saja.. oleh karenany, suatu hari ia menasehati anaknya .

"Begini nak, Bapak anjurkan agar tiap pagi kamu sarapan bubur aja ya.."

"Baik Pak.. Sarapan buburnya sebelum atau sesudah makan pagi ?"

brrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrr....



Gue udah tau


Ada Anak Baru (AB) dan Anak Lama (AL) sedang mengobrol saat pelajaran Fisika.

AL : "Eh, lu anak baru yah ?"
AB : "Iya.."
AL : "Hati-hati ya lu sama guru Fisika, kalau salah sedikit bisa di gampar"
AB : " Ooh... Gue udah tau"
AL : "Iya, gurunya udah jelek, gembel gitu mukanya, mana miskin lagi"
AB : " Ooh... Gue udah tau"
AL : " Pokonya ntar kalau pulang kita kerjain yuk ! kita siram pake air got, kalau perlu kita gebukin tuh guru jelek! . Eh, ngomong-ngomong kok lu dari tadi bilang kalo lu udah tau sih ?"
AB : "Gue anaknya !!!"

bzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzztttttt


>> sumber : Future Generation

Rabu, 15 Februari 2012

PIGLET SQUID (HELICOCRANCHIA PFEFFERI)


.

Cumi Piglet adalah makhluk yang cukup misterius. Sangat sedikit diketahui biologisnya.merupakan cumi-cumi yang unik  dinamai demikian karena bentuk lengan dan tentakelnya yang seperti jambul berumbai, dan bentuk tubuh yang bundar sehingga tampak seperti babi kecil. 

Pola tubuh yang tidak biasa, diakibatkan pigmentasi kulit, menyebabkan cumi-cumi jenis ini seolah-olah memiliki senyum di wajahnya. Hampir keseluruhan tubuhnya tembus pandang, kecuali pada beberapa bagian yang mengandung pigmen, atau kromatofor, yang memberi hewan ini penampilan yang khas.

Piglet Squid, Helicocranchia pfefferi, seukuran buah jeruk. Hewan ini biasa ditemukan di kedalaman 100m dibawah permukaan laut.
Pola tubuh yang tidak biasa, diakibatkan pigmentasi kulit, menyebabkan cumi-cumi jenis ini seolah-olah memiliki senyum di wajahnya.

Hampir keseluruhan tubuhnya tembus pandang, kecuali pada beberapa bagian
yang mengandung pigmen, atau kromatofor, yang memberi hewan ini

BARRELEYE FISH


Barreleye fish hidup di kedalaman laut yang pekat di Samudera Pasifik.
Ikan ini ditemukan peneliti Monterey Bay Aquarium Research Institute (MBARI), di kedalaman laut Pantai California. Ikan ini hidup pada kedalaman 200 kaki (600 meter) di bawah permukaan laut.
Ikan barreleye (Macropinna microstoma) memiliki panjang 6 inchi (15 sentimeter). Sebenarnya ikan ini telah dikenal sejak tahun 1939 saat tersangkut jaring nelayan.


Dapat dikatakan ini temuan pertama spesies ikan berbentuk kubah dan transparan. Peneliti mengamati ikan bermata bulat (barreleye) menggunakan peralatan canggih yang dioperasikan dari jarak jauh (a remotely operated vehicle/ ROV)
Beberapa bagian tubuhnya berwarna gelap kecuali pada bagian sirip ekor dan kepalanya berwarna terang. 
Sebagaimana diketahui, bagian atas kokpit pesawat tempur biasanya transparan sehingga sang pilot dapat terlihat dari sisi luar pesawat. kepala barreleye fish  ini mirip sebuah pesawat tempur, padahal bentuk tubuhnya enggak ramping.


Kepalanya pun transparan,  mmm..seperti memakai penutup dari kaca. Karenanya seluruh isi kepala ikan ini terlihat semuanya, lho!
Unik banget, kan? Sayangnya, kita tidak bisa setiap saat melihat ikan ini, karena tempat hidupnya di dalam laut yang gelap dan pekat
National Geographic News merilis gambar seekor ikan yang tergolong aneh. Pada bagian kepala ikan tampak transparan sehingga terlihat bagian dalamnya. Sepintas kepala ikan mirip bagian kokpit pesawat tempur.


Terlihat keunikannya lagi yaitu bola mata ikan yang seolah dapat berputar ke atas. Pupil mata yang berada di bagian atas ini berfungsi untuk melihat mangsa yang berada di atas ikan tersebut. Sedangkan warna hijau yang terlihat dalam gambar adalah semacam lensa yang melindungi mata dari sinar matahari. Dengan begitu mata tetap fokus pada mangsanya.


Barreleyes, juga dikenal sebagai mata-mata ikan (nama juga diterapkan pada beberapa jenis Chimaera), berukuran kecil, yang tidak biasa tampak laut osmeriform ikan terdiri dari Opisthoproctidae keluarga. Ditemukan di perairan tropis-ke-beriklim Atlantik, Pasifik, dan Samudra India, keluarga berisi tiga belas spesies di enam genera (empat di antaranya monotypic) ikan ini diberi nama gentong mereka, mata berbentuk tabung yang umumnya diarahkan ke atas untuk mendeteksi mangsa siluet yang tersedia, namun, menurut Robison dan Reisenbichler ikan ini arecapable mengarahkan mata mereka ke depan juga. Nama keluarga Opisthoproctidae berasal dari kata Yunani opistheand proktos. 

LEAFY SEA DRAGON (PHYCODURUS EQUES)


Naga laut selama ini menjadi mitos misterius yang berkembang di masyarakat. Seekor makhluk dari perairan Australia yang satu ini diyakini sebagai naga laut mini oleh masyarakat setempat.
Leafy Sea Dragon (Phycodurus eques) adalah sejenis ikan dari famili Syngnathidae yang termasuk juga di dalamnya kuda laut. Ini adalah satu-satunya anggota dari genus Phycodurusyang biasanya tinggal di tenggara pantai Australia.


Leafy Sea Dragon adalah subjek untuk berbagai penelitian. Mereka mengumpulkan mahluk ini untuk dikoleksi dan dipakai sebagai pengobatan alternatif. Mahluk ini sangat rapuh ketika baru lahir, dan sangat lamban di dalam air, membuatnya sangat rentan terhadap predator. Mereka biasanya terdampar di pantai setelah terjadinya badai, dan tidak seperti kuda laut pada umumnya, mahluk ini tidak dapat menggerakkan ekornya untuk mencengkram pada rumput laut sebagai perlindungan terhadap gelombang.


Bentuknya yang unik dan aneh, membuat beberapa orang meyakini bahwa makhluk ini adalah sosok naga laut mini yang selama ini menjadi mitos atau cryptid misterius yang beredar di masyarakat.

IKAN BATU ( STONEFISH)


Nah, kalau hewan yang satu ini, bentuknya menyerupai batu. Para Stonefish merupakan makhluk mematikan Australia laut. Tubuhnya yang sebesar kepalan tangan orang dewasa dilindungi kulit berlipat yang keras sehingga tahan dari gesekan terumbu karang. Mereka menghuni perairan dangkal di sepanjang pantai. Para stonefish baik disamarkan di laut, karena merupakan warna kecoklatan, dan sering menyerupai batu. Inilah sebabnya mengapa hal itu disebut Stonefish.


Ini memiliki tiga belas Duri punggung tajam di punggungnya, yang masing-masing memiliki racun yang sangat beracun.
Cukup berdiam diri di dasar laut, dan siap meracuni siapa saja yang menyentuhnya dengan duri-duri yang terletak hampir di seluruh bagian tubuhnya. Kabarnya, racun dari hewan ini akan sangat menyiksa korbannya, sehingga si korban merasa lebih baik mengamputasi bagian tubuhnya yang terkena racun tersebut. Orang-orang berenang di laut perlu berhati-hati, karena mereka dapat secara tidak sadar menginjak Stonefish dan memiliki racun disuntikkan ke kaki mereka.
 Wah, sangat mengerikan ya?




Synanceia terutama laut , meskipun beberapa spesies yang diketahui tinggal di sungai. Spesiesnya memiliki ampuh neurotoksin disekresikan dari kelenjar di dasar mereka seperti jarum sirip punggung duri yang membela jika diganggu atau terancam. Para vernakular nama spesies, stonefish, berasal dari kemampuan stonefish untuk menyamarkan dirinya dengan abu-abu dan warna belang-belang mirip dengan warna batu. Para stonefish memakan ikan kecil lainnya atau udang. Perenang mungkin tidak melihat mereka, dan mungkin secara tidak sengaja menginjak mereka, memicu sengatan. Ketika stonefish terganggu, mungkin menyuntikkan jumlah racun sebanding dengan jumlah tekanan diterapkan untuk itu.




Hewan Fakta menakjubkan: Racun dari stonefish dapat membunuh manusia dalam dua jam.

IKAN BATIK (SPESIES PSYCHEDELICA)


Ikan unik dari perairan Ambon dengan bentuk tubuh yang bulat seperti kodok dan motif lurik seperti batik di sekujur tubuhnya ditasbihkan sebagai spesies baru. Hasil pemeriksaan DNA menunjukkan bahwa ikan tersebut berbeda dengan semua jenis ikan yang ada. Namun yang tak kalah menarik dari penampilan ikan tersebut adalah mukanya yang datar dan mata menonjol sehingga sekilas mirip manusia. Apalagi dengan mulut yang lebar, sesekali terlihat seperti seseorang yang tersenyum.


Keberadaannya pertama kali ditemukan seorang instruktur selam yang bekerja pada sebuah operator wisata setahun lalu di perairan dangkal sekitar Pulau Ambon. Penemuan tersebut langsung dilaporkan kepada Ted Petsch, pakar ikan dari Universitas Washington untuk dipelajari.


"Seperti ikan kodok lainnya, ia punya sirip pada kedua sisi tubuhnya dan tumbuh seperti kaki. Namun, perilakunya belum pernah terlihat pada ikan sejenis lainnya," ujar Pietsch. Misalnya, ikan yang bertubuh bulat tersebut terlihat sesekali memantulkan diri di dasar laut seperti sebuah bola karet yang bergerak tak beraturan.


Pietsch kemudian memberinya nama spesies psychedelica sesuai gambaran penampilan dan perilakunya. Ikan tersebut masuk dalam genus Histiophryne sehingga nama ilmiahnya Histiophryne psychedelica.


"Saya pikir orang telah begitu mengenal ikan kodok dan menemukan satu ekor yang baru seperti ini sungguh terdengar spektakuler," ujar Mark Erdman, penasihat senior program kelautan Conservation International. Ia mengatakan penemuan tersebut juga menunjukkan bahwa keanekaragaman spesies di kawasan habitat yang masuk dalam Segitiga Koral tersebut mungkin masih banyak yang belum terungkap.

ROSY-LIPPED BATFISH (OGCOCEPHALUS DARWINI)


Rosy-lipped Batfish (Ogcocephalus darwini) adalah ikan unik ditemukan di Kepulauan Galapagos . Rosy-lipped Batfish dan ditemukan di dekat Cocos Island di dasar perairan costa rica.
 Bibir Ikan yang merah seakan-akan menggunakan lipstik, sehingga ikan ini dikenal  "ikan kelelawar pake lipstik" mungkin bila dilihat dari atas terlihat seperti kelelawar,bahkan ada yang melihatnya seperti "wanita tua yang cemberut "
 Bibir bukan satu-satunya hal aneh tentang batfish, keunikan lainnya dari ikan ini adalah bukanlah perenang yang baik,ikan ini merupakan ikan pemalas, menggunakan sirip dada mereka untuk "berjalan" di dasar laut.
Selain itu keunikan lainnya adalah terdapat sebuah tanduk di kepala mereka.

Susu Kambing


Susu kambing mempunyai kandungan gizi lengkap dan baik untuk kesehatan. Makanya, susu yang sedikit manis itu menjadi pilihan bagi yang tidak bisa mengkonsumsi susu sapi (lactose intolerance). Ia rendah laktosa sehingga tidak menimbulkan diare.


Keunggulan lainnya, susu kambing tidak mengandung beta-lactoglobulin. Senyawa alergen itu sering disebut sebagai pemicu reaksi alergi seperti asma, bendungan saluran pernapasan, infeksi radang telinga, eksim, kemerahan pada kulit, dan gangguan pencernaan makanan. Meski tidak membawa dampak alergi atau berisiko rendah menimbulkan alergi, jangan mengartikan susu kambing dapat dijadikan obat untuk menghilangkan reaksi alergi.


Sekalipun ada beberapa kasus alergi hilang karena mengkonsumsi susu kambing.Rantai asam lemak susu kambing lebih pendek dibanding susu sapi sehingga lebih mudah dicerna dan diserap sistem pencernaan manusia. Kandungan asam kaprik dan kapriliknya mampu menghambat infeksi terutama yang disebabkan oleh cendawan candida. Susu kambing juga tidak mengandung agglutinin yaitu senyawa yang membuat molekul lemak menggumpal seperti pada susu sapi. Itu sebabnya susu kambing mudah diserap usus halus.


Selain dikonsumsi, susu kambing baik juga untuk perawatan kulit. Sabun yang terbuat dari campuran susu kambing memiliki tingkat keasaman yang menyamai kulit. Efeknya terasa lembut di kulit dan tidak menimbulkan iritasi. Beberapa penelitian melaporkan penggunaan sabun ekstrak susu kambing memulihkan kelainan kulit seperti psoriasis dan eksema.
Protein
Karena kandungan proteinnya tinggi, susu kambing sangat baik untuk pertumbuhan dan pembentukan jaringan tubuh. Ia merupakan sumber protein yang murah tetapi bermutu tinggi. Secangkir susu kambing yang setara 244 g mengandung protein 8,7 g. Bandingkan dengan susu sapi yang hanya mengandung protein 8,1 g.Protein yang terdapat pada susu kambing mencakup 22 asam amino termasuk 8 asam amino esensial seperti isoleusin, leusin, dan fenilalanin. Asam amino esensial di dalam tubuh merupakan senyawa penting pembentuk sejumlah senyawa hormon dan jaringan tubuh. Susu kambing juga sumber mineral kalsium, fosfor, kalium, riboflavin (vitamin B2), dan protein.
Anak yang mengkonsumsi susu kambing memiliki kepadatan tulang yang baik, kadar hemoglobin meningkat, serta kecukupan vitamin A, B1, B2 dan B3 yang penting untuk pertumbuhan dan perkembangan sel otak dan saraf.


Mitos
Dilihat dari kandungan gizinya, susu kambing tidak kalah dengan susu sapi. Kurangnya minat untuk mengkonsumsi susu kambing salah satunya lebih disebabkan karena anggapan susu kambing tidak boleh dikonsumsi penderita tekanan darah tinggi. Mitos itu tidak benar. Kandungan utama susu kambing yang terdiri dari kalium justru berfungsi menstabilkan tingginya tekanan darah, mengatur fungsi kerja jantung, dan menekan risiko terkena arteriosklerosis.
Pernyataan itu dikuatkan penelitian terhadap lebih dari 40.000 pria Amerika yang mengkonsumsi susu kambing selama 4 tahun. Kesimpulan riset menyatakan kelompok yang mengkonsumsi lebih banyak kalium, ternyata memiliki risiko terserang stroke lebih rendah. Dengan segudang manfaat, susu kambing baik dikonsumsi semua umur. (dr Zen Djaja MD, dokter sekaligus pimpinan Balai Pengobatan Umum Yayasan Tri Dharma, Malang)
Keistimewaan dan khasiat susu kambing sebenarnya sudah diakui oleh publik awam. Berdasarkan referensi yang diambil dari beberapa majalah, disimpulkan bahwa susu kambing mengandung mineral yang lengkap untuk kesehatan tubuh diantaranya :
  • Susu kambing banyak Mengandung Zincum (Zn) pembentuk imun dalam tubuh
  • Zat Flourin serta betakasein baik bagi penderita Bronchitis, Asma, TBC, Pneumonia.
  • Kandungan A2-betakasein dan Asam Amino Esensial pembentuk Insulin sangat berguna bagipenyembuhan diabetes
  • Cynokobalamin pembentu zat Hb mempercepat penyembuhan Demam berdarah, Anemia, Thalasemia
  • Kalium (K) berguna bagi penderita Tekanan Darah Tinggi, Darah Rendah dan Arteriosclerosis
  • Enzim Xanthine Oxydase dan niasin (Vit B3) berfungsi mengatasi sel Kanker/Tumor dan mengurangi efek toksis kemoterapi
  • Kandungan Kalsium yang tinggi dalam susu kambing membantu pertumbuhan tulang dan pencegah Osteoporosis
  • Kandungan MCTnya (Medium Chain Trygliseride) berguna bagi program Dietary dan penyembuhan stroke
  • Kaya dengan lactoglobulin penahan protein penyebab alergi
  • Tingkat keasaman susu kambing yang menyerupai kulit dapat melembabkan dan mempercantik kulit
  • Mengandung mineral, belerang metionin, riboflavin (Vit B2) dan B3 yang menumbuhkembangkan sel otak serta system saraf sehingga dapat menambah kecerdasan anak.
  • Riboflavin (Vit B2) bermanfaat menurunkan frekuensi serangan migrain
  • Lactoferrin (LF), lactoperoxidase, lysozyme dan peptide dapat meningkatkan aktivitas CD4 dan sel T sebagai pembentuk system kekebalan tubuh bagi penderita infeksi virus HIV

Makanan yang baik menurut golongan darah kita :D


Golongan darah O
Golongan darah O menikmati olahraga fisik yang intense dan protein hewan. Berbeda dengan golongan darah lainnya, golongan darah O sebaiknya hanya mengkonsumsi sedikit makanan yang bersifat asam. Produk-produk susu tidak terlalu bersahabat bagi golongan darah O jika dibandingkan dengan golongan darah lainnya. Golongan darah O mempunyai sistem pencernaan dengan kemampuan tinggi mencerna protein hewani seperti daging sapi, kerbau, domba, dan unggas.

Golongan darah O, bisa menurunkan berat badan dengan cara membatasi konsumsi biji-bijian, roti, kacang polong, dan kedelai. Faktor utama pemicu pertambahan berat badan bagi golongan darah ini adalah gluten yang terdapat pada  biji gandum dan produk-produk gandum murni, selain itu kacang polong dan kacang kedelai juga memicu pertambahan berat badan .berapa kelompok sayuran bisa menimbulkan masalah besar bagi golongan darah O, seperti Brassica family (kol dan kol bunga) bisa menghambat fungsi tiroid. Perbanyak konsumsi sayuran yang kaya vitamin K. Hal ini akan membantu faktor pengentalan darah yang lemah pada golongah darah O.


Golongan darah A
Golongan darah A rentan terhadap serangan jantung, kanker, dan diabetes. Karena itu, sangat penting agarmemilih makanan yang segar, alami, serta organik. Saat golongan darah A makan daging, mereka akan merasa lemas dan malas bergerak. Hal ini karena kadar asam lambung rendah sehingga lebih sulit untuk mencerna daging. Karena hanya mengkonsumsi sedikit protein hewani, maka Anda bisa menambahnya dengan makan kacang-kacangan dan biji-bijian.Anda juga bisa menikmati protein-protein nabati yang terdapat pada kedelai dan kacang polong. Produk-produk susu juga agak susah dicerna oleh golongan darah A dan bisa memperlambat proses metabolime. Tapi, golongan darah A bisa mentoleransi sejumlah kecil produk susu yang difermentasi seperti yogurt, kefir, krim tanpa lemak, serta produk susu yang telah dikultur. 

Sayur-sayuran sangat penting dalam diet golongan A sebagai sumber mineral, enzim, dan antioksidan. Tipe A sangat sensitif terhadap lectin yang terdapat pada kentang, ubi jalar, kol, tomat dan merica.Makanan ini bisa 
merusak lambung tipe A yang lemah sebenarnya buah sangat bagus bagi golongan darah A tetapi hendaknya menghindari mangga, pepaya, serta jeruk karena tidak bagus bagi saluran pencernaan.


Golongan darah B
Pemilik golongan darah B umumnya jauh dari kegemukan, penyakit jantung dan kanker. Tipe golongan darah B yang kuat dan peka biasanya bisa melawan sebagian besar penyakit yang umum dikenal sekarang seperti penyakit jantung dan kanker. Bagi tipe B, faktor terbesar penyebab penambahan berat badan adalah jagung, gandum hitam, kacang-kacangan, dan biji wijen. Makanan ini mengandung lectin berbeda yang bisa mengganggu efisiensi proses metabolisme yang akan mengakibatkan kelelahan, retensi cairan, dan hipoglisemia. Lectin gluten pada biji gandum dan semua produk-produk whole wheatjuga bisa menambah masalah dengan memperlambat sistem metabolisme.
Bagi golongan darah B, sangat penting untuk menghindari ayam. Ayam mengandung lectin aglutinin golongan darah B di dalam jaringan-jaringannya. Ini akan menyerang aliran darah dan potensial meyebabkan stroke serta kelainan sistem kekebalan tubuh. Tipe B bisa menikmati ikan, tetapi sebaiknya menghindari semua jenis kerang-kerangan. Kerang mengandung lectin yang bisa mengganggu sistem tipe B.
Golongan darah B, merupakan satu-satunya golongan darah yang bisa sepenuhnya menikmati berbagai produk susu. Jagung merupakan faktor utama penambahan berat badan tipe B. Jagung bisa memperlambat sistem metabolisme, mengganggu insulin, menyebabkan retensi cairan, serta kelelahan.. Tomat mengandung lectin yang bisa mengiritasi lapisan lambung. Tapi, buah dan sayuran lainnya secara umum bisa ditoleransi dengan baik.


Golongan darah AB
Antigen yang banyak, membuat golongan darah AB kadang-kadang menyerupai golongan darah A dengan asam lambung yang lemah, dan kadang-kadang menyerupai golongan darah B yang didisain secara genetik untuk mengkonsumsi daging. Tipe AB akan mencapai kondisi terbaik saat jaringan-jaringan otot bersifat alkali. Tipe AB tidak bisa mencerna daging dengan efisien karena rendahnya kadar asam lambung. Selain itu, perhatikan juga porsi dan frekuensi konsumsi daging Anda. Ayam juga mengandung lectin yang bisa mengiritasi darah dan saluran pencernaan.
Tahu merupakan sumber protein terbaik bagi golongan darah ini. Selain itu, bisa juga makan kacang-kacangan dan biji-bijian dalam jumlah kecil.
Golongan darah AB bisa mentoleransi produk-produk susu dengan cukup baik. Tapi, perhatikan kelebihan produksi mucus. Secara umum, tipe AB juga bisa mentoleransi padi-padian, bahkan gandum, tapi bagian inti gandum bisa menyebabkan tingginya kadar asam di otot-otot golongan darah AB. Jenis ini akan lebih diuntungkan dengan diet kaya nasi dibandingkan pasta. Tomat tidak menimbulkan masalah pada jenis golongan darah ini.
Golongan darah AB sebaiknya memulai hari dengan minum segelas air hangat yang dipadukan dengan air perasan setengah jeruk lemon segar. Ini bisa membersihkan mucus yang terakumulasi selama tidur.

Diet Sehat


Presepsi masyarakat di luar negri, gemuk untuk wanita merupakan simbol dari suatu kecantikan. Tetapi menurut informasi gemuk yang berlebihan, yang biasa dikenal dengan sebutan  obesitas merupakan salah satu faktor resiko dari berbagai penyakit
Obesitas adalah kelebihan berat badan sebagai akibat dari penimbunan lemak tubuh yang berlebihan. Memang tubuh membutuhkan lemak, tetapi sebiknya lemak yang cukup namun tidak berlebihan karena obesitas terjadi kareana penimbunan lemak yang berkelebihan. Saat obesitas, si penderita akan mengalami gangguan pada pernafasan. Gangguan pernafasan bisa terjadi pada saat tidur dan menyebabkan terhentinya pernafasan untuk sementara waktu (tidur apneu), sehingga pada siang hari penderita sering merasa ngantuk.
Jadi, sebelum kita mengelami itu, hendaknya kita menerapkan pola hidup sehat, olahraga cukup dan makanan yang sehat. Jika anda merupakan salah seorang yang takut terserang gemuk yang berlebih atau yang sudah terlanjur gemuk, namun ingin menurunkan berat badan secara alami tanpa meminum obat-obatan yang berbahaya di masa yang akan datang. Saya temukan berbagai informasi mengenai makanan, pola hidup sehat dalam menurunkan berat badan, semoga membantu .. ^_-


1. Selalu ada sayuran sebagai menu harian.
Jika Anda ingin memiliki tubuh yang sehat  maka ini memberi saran bahwa mengkonsumsi sayuran merupakan bagian wajib setiap hari,. Tidak ada masalah bagi anda yang mengkonsumsi menu nasi sehari-hari, tetapi membatasi jumlah, hanya 1 / 3 bagian dari bagian yang digunakan harus diimbangi dengan sayuran.

2. Pilih menu makanan sehat yang bervariasi dalam porsi kecil.
Mengkonsumsi makanan dalam jumlah kecil namun berkualitas baik, adalah salah satu tips langsing alami. Mengunyah dan menggigit berulang kali dan perlahan-lahan makanan di mulut Anda. Ini adalah proses yang sangat membantu pencernaan di perut Anda nanti. Sebelum makan hidangan utama pertama minum dua gelas air (400 ml).
3. Minimalisir makanan kemasan
Pilih dan mengkonsumsi makanan segar. Pilih bahan-bahan segar untuk digunakan sebagai makanan olahan, dan menghindari sebanyak mungkin makanan kemasan. Sudah menjadi rahasia umum bahwa makanan kemasan (seperti makanan kaleng, dll) memiliki “segudang” bahan pengawet, pewarna, dan bahan kimia lainnya yang membahayakan tubuh. Kata kunci tips langsing alami ini adalah “menghindari sebisa mungkin bahan bahan kimia pada makanan kemasan”
5. Ganti minuman bersoda dengan air mineral
Untuk mendapatkan tubuh yang sehat langsing alami menghindari minuman bersoda tinggi kandungan gula dan kalori tersembunyi adalah hal yang patut diperhatikan, biasakan minum air sehari minimal 10 gelas (2000 ml).
6. Buah segar dan susu
Makanan yang diseimbangi dengan buah dan susu akan menjadikan porsi makanan anda sebagai makanan 4 sehat 5 sempurna.

Kuharap ini dapat membantu J



Selasa, 14 Februari 2012

Manfaat Yoga

 1. Lebih feksibel
Manfaat ini yang paling langsung terasa. Mungkin di awal latihan Anda belum mampu menyentuh ibu jari kaki saat melakukan gerakan backbend. Namun, jika terus berlatih, tubuh secara perlahan mulai terasa lebih fleksibel dan Anda akhirnya bisa menyentuh jempol kaki. Anda juga bakal mendapati nyeri dan pegal-pegal hilang.

2. Lebih kuat
Otot yang kuat bikin Anda terlihat lebih menarik. Otot juga menjaga tubuh kita dari penyakit seperti artritis dan nyeri punggung serta mudah terjatuh pada lansia. Membangun kekuatan lewat yoga, Anda menyeimbangkannya dengan fleksibilitas.

3. Memperbaiki postur
Tahukah Anda, kepala kita seperti bola boling yang besar dan berat? Butuh keseimbangan bagi tulang punggung dan otot-otot punggung untuk menyangganya. Bukan mustahil jika Anda merasa kelelahan. Masalahnya ada pada postur yang buruk. Yoga bisa memperbaiki postur dan mencegah nyeri, kelelahan, dan juga artritis gara-gara postur yang buruk.

4. Melindungi persendian dari rematik dan artritis
Setiap kali beryoga, Anda melatih persendian bergerak dalam jangkauan penuh. Ini berarti Anda mencegah penyakit artritis degeneratif dengan “memeras dan merendam” daerah kartilage yang jarang digunakan. Kartilage seperti spons yang menyerap nutrisi hanya ketika cairan dikeluarkan. Tanpa latthan, jaringan itu akan lapuk dan meninggalkan tulang tanpa bantalan.

5. Melindungi tulang punggung
Ruas-ruas tulang belakang sebagai peredam kejut antartulang belakang juga butuh dilatih. Jika rajin berlatih backbend, forward bend, dan twist, Anda menjaga ruas-ruas tulang belakang jadi lebih fleksibel.

6. Mencegah osteoporosis
Sudah banyak penelitian membuktikan bahwa latihan beban memperkuat tulang dan menghalau osteoporosis. Banyak postur yoga yang mengharuskan Anda mengangkat beban tubuh sendiri. Pose downward atau upward facing dog membantu menguatkan tulang lengan yang rentan kena osteoporosis. Yoga juga baik meningkatkan kepadatan tulang belakang.

7. Melancarkan peredaran darah
Yoga melatih Anda rileks. Latihan rileksasi itu membantu sirkulasi darah, khususnya di tangan dan kaki. Yoga juga membantu oksigen untuk masuk ke dalam sel. Pose twist baik untuk membawa darah ke organ-organ dalam dan mengalirkan ke luar setelah pose itu selesai. Pose headstand, handstand, dan shoulderstand membantu membawa darah dari kaki dan panggul ke jantung dan dari situ dipompa ke paru-paru, sehingga mendapat oksigen segar. Yoga juga meningkatkan kadar hemoglobin dan sel darah merah yang membawa oksigen ke jaringan.

8. Membersihkan limfa
Ketika berkontraksi dan meregangkan otot, menggerakkan organ-organ, Anda meningkatkan pembersihan limfa, cairan yang kaya akan sel kekebalan tubuh. Ini akan membantu sistem limfatik memerangi infeksi, merusak sel-sel kanker, membuang racun-racun dari produksi fungsi selular.

9. Melindungi jantung
Olahraga aerobik bagus untuk melindungi jantung. Meskipun bukan termasuk aerobik, jika melakukan yoga, Anda meningkatkan detak jantung sampai ke tingkat aerobik. Walaupun yoga tidak meningkatkan detak jantung yang dapat memperbaiki fungsi kardiovaskular, penelitian menemukan bahwa latihan yoga menurunkan tingkat jantung istirahat, meningkatkan stamina, dan memperbaiki asupan oksigen maksimum ketika olahraga. Ini nilainya sama dengan olahraga aerobik.

10. Menurunkan tekanan darah
Ada baiknya Anda mencoba yoga jika menderita hipertensi. Dua penelitian hipertensi dari jurnal medis Inggris The Lancet, membandingkan efek pose savasana dengan hanya berbaring di sofa. Setelah tiga bulan savasana disebut menurunkan tekanan darah sistolik sebanyak 26 poin dan 15 poin pada tekanan diastolik.

11. Menurunkan berat badan
Jangan malas bergerak dan jangan rakus. Begitulah sebenarnya prinsip menjaga berat badan sehat. Yoga dapat membantu kita melakukan kedua prinsip itu. Latihan yoga membantu Anda bergerak dan membakar kalori. Sisi spiritual dan emosi yoga mendorong Anda untuk melihat masalah makan dan berat badan lebih dalam. Mungkin yoga akan memberi inspirasi Anda untuk menjadi orang yang lebih sadar saat makan.

12. Menurunkan gula darah dan kolesterol jahat
Yoga menurunkan gula darah dan kolesterol jahat, sekaligus menaikkan kolesterol baik. Pada diabetesi, yoga membantu mengontrol gula darah dengan menurunkan kortisol dan kadar hormon adrenalin, menurunkan berat badan, dan memperbaiki sensitivitas pada insulin.



Minggu, 12 Februari 2012

Cemilan Pencegah Kanker

1.    Popcorn


Ternyata cemilan menonton di bioskop ini dapat mencegah kanker dan membantu mereka yang sedang diet. "Kebanyakan orang tidak tahu bahwa popcorn adalah gandum yang telah diketahui dapat mengurangi resiko terkena penyakit jantung dan kanker, dan hanya 30g porsi - setengah dari kotak kecil popcorn di bioskop - sama dengan satu porsi harian nasi merah atau pasta gandum," kata Catherine Collins, ketua ahli makanan di rumah sakit St. George di London.
Popcorn juga mengandung serat 3 kali lebih berat dibandingkan dengan biji bunga matahari, menjaga anda merasa kenyang lebih lama, juga menyeimbangkan kadar gula darah anda (jadi tidak ada suasana hati yang naik turun atau mengidam cemilan-cemilan manis) dan membantu menurunkan kolesterol 'jahat' LDL. Popcorn bahkan memiliki sedosis vitamin B yang meningkatkan kadar energi anda.
Sebuah penelitian yang dipresentasikan di American Chemical Society menyimpulkan manfaat kesehatan yang sebenarnya terdapat dalam kandungan polyphenol popcorn yang 'mengejutkan besarnya', sebuah antioksidan yang diyakini menghentikan radikal bebas, yang berpotensi merusak zat-zat kimia yang menyebabkan penyakit seperti kanker dan penyakit jantung.
Hanya hati-hatilah untuk tidak melakukan hal yang lebih berbahaya daripada yang baik dengan menambahkan garam atau gula yang berlebihan pada popcorn buatan anda sendiri.

2.    Coklat
 
Membayangkan saat mengulum atau menyeruput segelas coklat hangat atau menikmati kue tart dengan lapisan coklat pasti membuat banyak orang tidak sabar untuk melakukannya. Bukan hanya sebagai cemilan untuk anak kecil, tetapi coklat juga banyak dinikmati orang dewasa. Bahkan, coklat sering dijadikan hadiah untuk orang tersayang. Mengapa coklat dianggap sebagai tanda cinta seseorang? Zat apa saja yang terkandung dalam coklat sehingga makanan ini memiliki banyak penikmatnya? Apakah coklat adalah makanan yang berbahaya untuk kesehatan?
Coklat dengan kandungan lebih dari 70 persen juga memiliki manfaat untuk kesehatan, karena coklat kaya akan kandungan antioksidan yaitu fenol dan flavonoid. Dengan adanya antioksidan, akan mampu untuk menangkap radikal bebas dalam tubuh. Dengan adanya antioksidan, membuat coklat menjadi salah satu minuman kesehatan. Fenol, sebagai antioksidan mampu mengurangi kolesterol pada darah sehingga dapat mengurangi risiko terkena serangan jantung juga berguna untuk mencegah timbulnya kanker dalam tubuh, mencegah terjadinya stroke dan darah tinggi. Coklat juga mengandung beberapa vitamin yang berguna bagi tubuh seperti vitamin A, vitamin B1, vitamin C, vitamin D, dan vitamin E. Selain itu, coklat juga mengandung zat maupun nutrisi yang penting untuk tubuh seperti zat besi, kalium dan kalsium.

3.    Ice Cream

Menurut catatan sejarah,es krim itu katanya ditemukan oleh bangsa Cina sekitar tahun 700M, dan menjadi persembahan bagi Raja Tang dari Dinasti Shang. Es krim sang raja ini ternyata dinbuat dari segenggam salju yang dibekukan dengan tambahan susu dan sari buah plus lumuran madu. waktu itu namanya disebut xuebaite.

Namun yang kali pertama menjadikan es ini seperti es krim sekarang adalah salah satu Kaisar Cina. Kaisar Tang dimasa pemerintahan Dinasti Shang adalah raja yang memiliki citarasa tinggi terhadap makanan dan minuman. Masakan Cina dimasa itu betul-betul dibuat menjadi masakan kelas dunia. Para juru masak terbaik dari seluruh Cina dikumpulkan, mereka diberikan jenjang atau tingkat keahlian. Teknik memotong dan menggoreng jadi sebuah kebanggaan bagi para ahli juru masak Cina.

Ketika disajikan es yang diambil dari salju yang turun, Kaisar tidak segera menyantap begitu saja es yang tersedia. Dia meminta agar es dicampur dengan susu sapi, tepung dan sedikit kapur barus. Adonan ini diaduk hingga membentuk krim. Mulailah dikenal di kalangan istana es krim yaitu es yang berupa adonan beberapa bahan.

Terus, terbukanya hubungan dagang antara Cina dan Italia, membuka peluang bagi Marcopolo, si penjelajah lautan dari Italia membawa resep es krim ke negaranya. Bedanya, es krim dari negeri mafia itu dibuat dari sirop yang dibuat dengan campuran es. Nah, es krim ala Italia inilah yang kemudian menyebar ke seluruh penjuru Eropa.

Di Amerika, es krim baru populer pada abad ke-19 seiring dengan penemuan mesin pembuat es krim khusus untuk memenuhi perminta an seantero rakyat Amerika yang tinggi terhadap es krim.
1. Kandungan kalsium pada ice cream bermanfaat untuk menjaga kepadatan massa tulang, pencegahan osteoporosis, kanker, serta hipertensi.

2. Bergizi tinggi dan tidak membuat gemuk.

Ice cream memang mengandung lemak, terutama lemak jenuh. Hal itu menyebabkan banyak orang menghindari ice cream karena takut gemuk. Padahal, kontribusi energi ice cream per takaran saji (satu cangkir) hanya sekitar 10% dari total kebutuhan energi dan kontribusi lemaknya sekitar 15% dari total kebutuhan lemak per hari. Jumlah tersebut termasuk kecil, sehingga kurang pas jika ice cream dituduh sebagai biang keladi penyebab kegemukan atau obesitas.

3. Tak Menyebabkan Pilek

Ice cream bukan penyebab batuk pilek. Sebab, ketika masuk ke mulut, ice cream dengan segera akan meleleh. Pelelehan ice cream dengan cepat dipacu oleh pengaruh suhu tubuh, sehingga saat ice cream masuk ke kerongkongan suhunya sudah tidak sedingin air es.

4. Antitumor dan HIV

25%-30% kandungan ice cream adalah susu. Susu tersusun dari Laktoferin, yang memiliki peran sebagai zat pertahanan tubuh non-spesifik terhadap patogen. Laktoferin juga memiliki aktivitas Antiviral, terutama terhadap cytomegalovirus, influenza, dan HIV.

4. Kacang panggang dengan saus tomat
 
Kacang panggang sederhana ini adalah kekuatan gizi dari protein, serat, zat besi dan kalsium. Merupakan kombinasi dari protein tinggi, yang juga menjaga tulang dan otot anda tetap sehat, dan rendah karbohidrat, yang mengeluarkan energi dengan lambat, menjaga anda merasa kenyang lebih lama.
"Juga menjaga kadar gula anda tetap dan menurunkan kolesterol anda, serat-serat larut dalam kacang panggang berpindah ke dalam usus besar atau kolon, dimana bakteri-bakterinya bekerja." kata Collins.
Kacang panggang memproduksi asam lemak yang diyakini dapat memelihara lapisan usus besar dan melindunginya dari kanker. 80g porsi kacang panggang adalah sekitar 1/5 asupan serat yang direkomendasikan terhadap seorang wanita, 1/10 asupan protein dan 1/4 zat besi.
Sementara itu, saus tomatnya sendiri merupakan sumber yang sangat baik akan lycopene, antioksidan ampuh yang telah menunjukkan dapat membantu mencegah penyakit jantung dan kanker prostat.

Kacang-kacangan termasuk dalam 5 porsi buah dan sayuran yang direkomendasikan setiap hari - satu porsi adalah sekitar 3 tumpuk sendok makan. "Tetapi kacang panggang kalengan dapat tinggi dalam gula dan lemak, jadi pilihlah jenis yang rendah gula dan rendah garam," saran Collins.

5.    Kentang Russet
 
Sebuah kentang Russet mengandung lebih banyak kalium daripada sebuah pisang, yang membantu mencegah tekanan darah tinggi, merupakan sumber serat larut yang sangat baik yang mana membantu mempertahankan kesehatan usus dan jantung, serta tidak mengandung lemak ataupun kolesterol. Faktanya, satu kentang Russet panggang berukuran sedang hanya mengandung 135 kalori dan sekitar 1/5 dari rekomendasi asupan harian anda akan protein dan serat.
"Mengkonsumsi sekaligus dengan kulitnya, sebuah kentang berukuran sedang mengandung setengah asupan harian yang direkomendasikan akan vitamin C, juga vitamin B6 yang meningkatkan suasana hati, folat untuk menurunkan resiko kanker, beta karoten untuk meningkatkan kesehatan kulit dan mata, plus zat besi," kata Collins.
Penelitian A.U.S yang membandingkan kandungan antioksidan pada buah dan sayuran mendapati bahwa kentang Russet memiliki total kapasitas antioksidan di ranking 13.2, lebih tinggi dari wortel, kiwi, semangka, belewar, lobak dan bahkan tomat.

6.    Yoghurt
 
Yoghurt adalah sumber terbaik untuk kalsium dan protein. Delapan ons yoghurt mengandung 30% – 40% kalsium sesuai izin suplemen makan yang direkomendasikan untuk orang dewasa dan 20% protein. Yoghurt juga merupakan alternatif yang baik sebagai sumber kalsium dan protein bagi orang-orang yang tidak bisa mengkonsumsi laktosa.
Yoghurt membantu mengatur pencernaan Anda dan memperkuat kekebalan tubuh Anda. Pemeliharaan aktif yoghurt yaitu sebagai bakteri baik yang bisa merangsang sel-sel yang melawan infeksi dalam aliran darah Anda, sehingga mencegah pertumbuhan dan perkembangan dari bakteri jahat.
Selain untuk menjaga kesehatan, ternyata si cemilan mantabb “yoghurt” ini dapat mencegah kanker saluran pencernaan.
Apakah sekarang Anda sudah percaya bahwa dengan mengemil juga bisa sehat? Nah, cemilan yang sehat seperti itulah yang saya nikmatin. Jika ada beberapa jenis makanan yang disebutkan di atas tidak tersedia di tempat Anda tinggal atau Anda tidak suka memakannya, boleh digantikan dengan cemilan sehat lainnya. Pastikan bahwa Anda memilih cemilan yang benar. Jadi, mulailah untuk mengemil teman-teman dan jadikan diri Anda lebih sehat.

7.    Kacang Kenari
 
Sebuah penelitian menemukan, makan kacang ini setiap hari dapat mengurangi ukuran tumor dan memperlambat pertumbuhannya. Walaupun percobaan dilakukan pada tikus, para peneliti percaya, penelitian ini juga relevan jika diterapkan pada manusia.
Para peneliti menyarankan, bagi pria dianjurkan mengonsumsi sekitar 14 butir kenari yang dikupas sebagai makanan diet. Cara ini dipercaya bisa menghambat pertumbuhan sel kanker prostat.
Walaupun penyebab penyakit tidak sepenuhnya jelas, namun diketahui ada hubungannya dengan diet, dan cenderung terjadi akibat terlalu sering mengonsumsi makanan rendah lemak yang didapat dari buah dan sayuran.
Dalam studi terbaru, University of California mempelajari tikus yang secara genetik rentan terhadap kanker prostat. Dalam penelitian ini, para ilmuwan menyebar beberapa kenari pada sawah yang ditanami padi selama dua bulan.
Dan hasilnya, Peneliti Paul Davis mengungkapkan, “Kami menemukan bahwa kenari yang dimakan tikus-tikus mengakibatkan risiko kanker prostat lebih kecil, karena memperlambat pertumbuhan tumor. Karena itu, sebaiknya kenari dijadikan bagian dari diet harian di antara buah-buahan dan sayuran.

8.    Kuaci
 
Ternyata makanan ringan seperti kuaci mengandung banyak manfaat kesehatan bagi tubuh kita, siapa sangka cemilan berukuran kecil ini yang banyak disukai anak-anak maupun orang dewasa memiliki banyak nutrisi dan bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita. Zat gizi yang ada pada kuaci bisa menangkal kanker, memperbaiki dan/atau mencegah penyakit kardiovaskuler, hipertensi, dan menurunkan kadar kolesterol jahat.

Biji bunga matahari (kuaci) dapat dibuat atau diolah lagi menjadi minyak nabati yang dapat digunakan sebagai pengganti minyak sayur. Kualitas minyak terbaik didapat dari varietas biji hitam yang kandungan minyaknya berkisar antara 50 hingga 60 persen. Kelebihan minyak biji bunga matahari dibandingkan dengan minyak zaitun adalah minyak biji bunga matahari memiliki asam oleat (omega-9) yang lebih tinggi
Kuaci mengandung vitamin B1 (thiamin), vitamin B5, Vitamin E, asam folat, dan berbagai macam mineral seperti mangan, fosfor, selenium, kalium, kalsium, natrium, magnesium, hingga tembaga. Kandungan vitamin E di dalam kuaci membantu menjaga kesehatan kulit (menghaluskan dan membantu regenerasi sel), menyehatkan rambut, dan mata. Tak hanya itu, vitamin E bermanfaat pula untuk meningkatkan detoksifikasi tubuh, mencegah kanker, mengurangi asma, osteoarthritis, rematik, mengurangi resiko terkena kanker usus besar, komplikasi diabetes, dan mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah.

Sementara itu, magnesium membantu fungsi saraf, mencegah pengeroposan tulang, serta mencegah terjadinya kejang otot. Selenium bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah, mencegah sakit kepala atau migrain, serta dapat mengurangi penyakit jantung dan stroke.

Kuaci merupakan sumber lemak sehat (tak jenuh) hampir 90%, vitamin, antioksidan, mineral, protein dan fitokimia yang sangat baik. Selain itu, biji bunga matahari mengandung lemak tak jenuh ganda (asam linoleat) dan tunggal (asam oleat), jenis lemak yang melindungi jantung. Studi klinis menunjukkan, makanan tinggi lemak tak jenuh lebih baik daripada makanan rendah lemak, karena meningkatkan HDL (kolesterol baik) dan menurunkan LDL (kolesterol jahat).

Mineral kalsium dan fosfor sangat penting perannya dalam pembentukan massa tulang dan gigi, sehingga bermanfaat untuk mencegah osteoporosis. Keberadaan mineral kalium sangat penting untuk mengimbangi natrium. Kalium bersifat hipotensif, yaitu memiliki efek penurunan tekanan darah.

Nutrisi yang tidak kalah pentingnya dalam kuaci bunga matahari adalah fitosterol, salah satu fitokimia. Jika dikonsumsi dalam jumlah memadai, terbukti dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah, menyehatkan jantung, meningkatkan respon imun dan menurunkan risiko beberapa jenis kanker. Sebuah penelitian menunjukkan, dari 27 kacang-kacangan dan biji-bijian yang paling sering dikonsumsi di AS, biji bunga matahari dan pistachio memiliki fitosterol tertinggi (270-289 mg/100 gr).

Biji bunga matahari juga kaya akan folat (sangat baik bagi ibu hamil) dan berbagai mineral seperti magnesium, selenium, tembaga, zinc, kalsium, dan zat besi.

Namun, walaupun kandungan kimia kuaci berperan besar bagi kesehatan, jumlah konsumsinya yang masih rendah dan tidak kontinyu menyebabkan sumbangan gizinya tidak berarti banyak bagi masyarakat. Menyadari pentingnya minyak pada biji bunga matahari, saat ini biji tersebut telah diolah menjadi sunbutter.

Sunbutter merupakan mentega dari biji bunga matahari yang dapat digunakan untuk memasak dan membuat salad. Pembuatan produk dari biji bunga itu telah dilakukan di Cina, Rusia, Eropa, dan juga Amerika Serikat.

9.    Edamame
 
Edamame adalah kedelai jepang yang banyak dijual baik mentah ataupun siap makan. Porsi sepiring kecil edamame kukus harganya beragam di restoran-restoran Jepang. Rasanya yang enak seringkali dijadikan cemilan sambil minum teh. Di supermarket banyak dijual edamame, harganya terjangkau, dan dengan khasiat yang ternyata luar biasa, pastinya edamame mendapat lebih banyak lagi penggemar.

Menurunkan resiko serangan jantung sampai 45%
Riset besar dalam New England Journal of Medicin, membuktikan bahwa hanya dengan makan 1/2 cup Edamame sehari dapat menurunkan kolesterol sampai 10%. Edamame kaya isoflavon dan serat yang dapat menurunkan produksi kolesterol dan mencegahnya menempel pada dinding-dinding arteri. Setiap saji 1/2 cup mengandung 800 mg pottasium dan 400 mcg folic acid. Menurut para peneliti Harvard, menambah nutrien pelindung jantung ini dapat menurunkan resiko serangan jantung sampai 45% atau lebih.
 Mencegah kanker
Edamame kaya antioksidan ampuh yang dikenal sebagai flavonoi, yang membantu menghambat efek-efek yang membahayakan dari esterogen alamiah terhadap sel-sel tubuh yang halus. Menurut sebuah studi University of Minnesota terhadap lebih dari 35.000 perempuan, makan edamame setiap hari dapat menurunkan resiko semua kanker sampai 70%, terutama kanker payudara dan kanker prostat.
 Membuat tulang lebih kuat 12%
Riset UCLA mengungkapkan, perempuan yang secara teratur makan Edamame mempunyai tulang yang 12% lebih kuat dibanding perempuan yang tidak makan. Isoflavon Edamame menstimulir pembukaan sel-sel tulang baru dan mencegah kehilangan tulang yang sudah ada.
 Mencegah hot flases
Flavonoid di dalam Edamame juga membantu menyeimbangkan produksi esterogen di dalam tubuh. Produksi esterogen yang berfluktuasi, membumbung tinggi lalu turun lagi, bisa memicu hot flash – gejolak panas, berkeringat dimalam hari, insomnia dan simpton-simpton pra dan pasca menopause. Sejumlah studi menunjukkan, makan Edamame setiap hari dapat menurunkan resiko dari simpton ini sampai 50%.
 Baik untuk kulit
Kesehatan kulit dan awet muda, kaya akan vitamin E sebagai nutrisi dan lechitinnya dapat meremajakan sel-sel tubuh.  Bagi wanita yang sedang hamil, edamame dapat membantu pertumbuhan kulit bayi dalam rahim sehingga menghasilkan kulit yang sehat setelah lahir.

10.    Kacang Almond
 
Almond (Prunus dulcis), adalah tanaman asli Timur Tengah, buahnya sebenarnya bukan merupakan kacang, namun merupakan buah berbiji yang terdiri dari kulit luar yang diselubungi cangkang keras. Almond biasanya dijual dalam bentuk masih bercangkang atau juga dengan cangkang yang yang sudah dilepas.
Meskipun almond berasal dari Timur Tengah, akan tetapi kini banyak negara banyak yang membudidayakannya, antara lain Amerika Serikat, Spanyol, Siria, Italia, Iran, Maroko, Turki, dan China.
Almond dapat dikonsumsi secara langsung, dan juga dengan diolah. Irisan almond dapat ditambahkan pada es krim, coklat, atau kue. Almond dapat pula dibuat menjadi "susu almond", terutama diperuntukkan bagi orang yang memiliki intoleransi laktosa dan juga vegetarian.
Almond mengandung 49% minyak, dimana tersusun atas 62% asam lemak omega-9, 24% asam lemak omega-6, dan 6% asam palmitat. Oleum amigdalae, adalah sejenis minyak yang diperoleh dari almond, yang tergolong gliseril oleat. Minyak ini memiliki aroma ringan dan berasa kacang, tidak larut alkohol, namun mudah larut dalam kloroform atau eter.
Ternyata almond juga bernutrisi, almond mengandung 26% karbohidrat (12% serat makanan, 6,3% gula, serta 0,7% pati). Selain itu almond kaya akan vitamin E, yakni 24 mg per 100 gram (1). Almond juga memiliki banyak kandungan asam lemak tak jenuh, yang dapat menurunkan kolesterol LDL. Nutrisi lain yang terdapat pada almond adalah vitamin B, vitamin C, kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, kalium, dan seng.
Almond diklaim memiliki manfaat mempercepat pergerakan makanan di kolon, dan mencegah kanker usus besar (2). Beberapa penelitian terbaru mengkaitkan almond dengan penurunan kolesterol LDL (3). Almond juga memiliki khasiat anti inflamasi/radang, memperkuat daya tahan tubuh, dan melindungi hati (4).
Akan tetapi bagi beberapa orang, almond dapat mengakibatkan alergi yang gejalanya bervariasi dari gejala lokal (misalnya contact urticaria) hingga gejala sistemik (misalnya angioedema, urticaria, atau juga rasa tidak nyaman di perut/saluran pernafasan).

11.    Kacang Mete
 

Kacang Mete adalah snack yang lezat dan menyehatkan. Ada beberapa manfaat kesehatan yang bisa anda dapatkan dari memakan kacang mete. Kacang mete mengandung polyunsaturated fat ( lemak tak jenuh ganda ) dan monounsaturated fat ( lemak tak jenuh tunggal ) yang tinggi. Kedua lemak tersebut dapat meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.
Kacang mete juga mengandung fosfor, magnesium, tembaga, dan tryptophan dalam jumlah tinggi. Selain itu Kacang mete merupakan submber untuk vitamin B, Kalium, dan asam folat yang baik. Kacang mete mengandung lebih dari 80 nutrisi, tanpa ada kandungan kolesterol didalamnya. Zat besi dan kalsium juga ditemukan dalam kacang mete, mesipun dalam jumlah kecil.
Kacang mete dapat meningkatkan tekanan darah tinggi, sebaiknya mencari kacang mete yang mengandung sedikit atau tidak mengandung garam sama sekali. berikut adalah 5 manfaat kesehatan mengkonsumsi kacang mete ;
1.    Menurunkan berat badan .
2.    meningkatkan kesehatan jantung dan mengurangi kadar kolesterol jahat.
3.    Menurunkan resiko kanker.
4.    Meningkatkan fungsi otak.
5.    Menguatkan Tulang.